Thursday, February 26, 2009

KEBEBASAN

Segala sesuatu halal bagiku, tetapi bukan semuanya berguna. Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apa pun. 1 Korintus 6:12

Tidak semua orang di dunia ini bebas. Ada yang diperbudak oleh kediktatoran, dilarang melakukan apapun yang menentang kehendak pemerintah. Yang lain hidup di penjara, membayar hukuman karena melanggar hukum. Namun, ada lagi jenis perbudakan lain, yang bukan diperbudak oleh orang lain. Perbudakan ini membatasi orang karena kemauan sendiri.

Umpamanya, kecanduan, adalah semacam bentuk perbudakan. Semakin hidup ini diperbudak oleh bahan-bahan kimiawi, atau oleh suatu kebiasaan, semakin kecil kemampuan orang yang bersangkutan untuk membuat pilihan-pilihan. Ada orang yang membiarkan dirinya ditawan oleh dosa. Mereka tidak menjaga pikiran dan hatinya dari pencobaan, jadi dosa perlahan-lahan menguasai mereka sehingga mereka tidak dapat melepaskan diri.

Rasul Paulus mengatakan bahwa ia pernah ditawan oleh dosa. Dosa begitu mencengkram hidupnya sehingga ia bahkan tidak sadar betapa ia diperbudak. Begitu ia menjadi umat Kristiani, ia mengalami kebebasan sejati untuk pertama kalinya. Ada orang-orang di zaman Paulus yang begitu menjadi umat Kristiani, menggunakan kebebasan barunya untuk menjadi budak lagi. Pemikian mereka adalah: Sekarang aku tahu bahwa Allah mengasihiku dan menyediakan tempat bagiku di sorga, aku bebas bersenang-senang dalam dosa apapun sesukaku dan tetap mendapatkan kepastian akan kehidupan kekal. Paulus menyebut sikap ini kebodohan. Mengapa sih ada orang yang telah dibebaskan dari penguasa yang jahat itu, berbalik dan kembali merelakan dirinya ditawan lagi?

Setelah mengalami perbudakan maupun kebebasn, Paulus bertekad untuk tidak lagi terperangkap oleh kebohongan dosa. Sekalipun ia bebas membuat pilihan-pilihannya sendiri, ia hanya akan memilih hal-hal yang menghormati Allah. Kebebasn adalah suatu hal yang mengagumkan, dan tak ada orang yang lebih bebas ketimbang umat Kristiani. Jangan pernah menganggap remeh kebebasan yang Kristus bawakan bagi Anda di kayu salib. Gunakanlah kebebasan itu dengan bijaksana.

Regards

Laut Sinaga

No comments:

Post a Comment