Monday, August 17, 2009

WIUM BIBLE CONFERENCE DI KAMPUS SLA/PTASN

Kampus SLA/PTASN beberapa hari sebelum dijadikan tempat pertemuan bagi 245 utusan yang terdiri dari para pimpinaan dan staf serta gembala-gembala jemaat atau para pendeta dari Konference DKI, Daerah Sumatera Utara, daerah Sumatera Tengah dan Daerah Sumatera Selatan beserta uusan-utusan dengan Lembaga-lembaga UIKB seperti RSA Medan, PTASN, RSA Bandar Lampung dan RSA Bandung sudah menghias diri bagaikan seorang wanita yang siap menantikan kedatangan kekasihnya. Beberapa spanduk, umbul-umbul dan keadaan kampus terlihat rapih.

Acara WIUM Bible Conference itu sendiri dimulai pada tanggal 6-8 Agustus 2009, dengan nara sumber sebagai berikut:
1) Stephen Bauetr, PhD, Professor of Theology and Ethics dari Southern Adventist University, USA dengan Topik pembahasan "The Pretribulation Rapture, Its History and Adventist Response."
2) DR. Larry Litchtenwalter, Pastor. Preacher, Author and Seminary Adjunt Professor dengan Topik "The Book of Revelation And Pastoral Ethics."
3) DR. , Jiri Moskala, Professor of Old Testament & Adventist Theology Andrews University, MI, USA dengan Topik: "Trinitarian Thinking in the Bible."
4) Pdt. H. E. Sinaga. MDiv, Southern Asia-Pasific Division Ministerial Secretary dengan Topik:
a. The integrity of Adventist Pastor
b. The Strategy for Church Growth in the Book of Acts
c. Church and Politics

Acara WIUM Bible Conference yang mengambil Tema "GOD, THE LAST DAY AND ADVENTIST IDENTITY," ini berjalan dengan baik. Pada acara pembukaan Kamis pagi 6 Agustus 2009 Pdt. J. Lubis, MBA, Ketua UIKB membahas mengenai Tema Bible Conference ini khususnya beliau menekankan tentang Last days dan Adventist Identity.

Seminar pertama sepanjang hari Selasa 6 Agustus itu terpaksa dijalankan tidak mengikuti schedule yang telah ditetapkan karena Pdt. H. E. Sinaga, berhalangan datang karena sakit dan diopname di RS, beliau seharusnya membahas 2 topik pada hari Selasa itu yakni The Integrity of Adventist Pastor dan The Strategy of Church Growth in the Book of Acts, sehingga sepanjang hari itu Seminar diambil alih oleh Stephen Bauetr, PhD, Professor of Theology and Ethics dari Southern Adventist University, USA dengan Topik pembahasan "The Pretribulation Rapture, Its History and Adventist Response." Dilanjutkan oleh kebaktian sore.

Keesokan harinya, DR. Larry Litchtenwalter, Pastor. Preacher, Author and Seminary Adjunt Professor dengan Topik "The Book of Revelation And Pastoral Ethics." Pdt Larry mengajak agar melihat buku Wahyu dari sudut pandang yang berbeda. Beliau berkata, buku Wahyu bukanlah merupakan buku yang membahas mengenai tanduk kecil, hukum hari minggu, penganiayaan dll, yang walaupun hal itu dibahas disana, tetapi ungkapnya: Buku wahyu adalah merupakan buku anugrah dan kasih Allah (Yesus). Pembahasan Pdt Larry tentang buku Wahyu ini perlu dicungi jempol karena beteul-betul mengena di hati. Penulis melihat bahwa hamba Tuhan ini sudah hafal seluruh kitab Wahyu ini ayat per ayat. Pdt Larry juga menganjurkan agar para pendeta menjadikan buku Wahyu sebagai bacaan untuk meditasi dan bukan hanya membaca ayat-ayat kitab Wahyu secara comot sama comot sini.
Kebaktian petang juga dibawakan oleh Pdt. Larry

Selanjutnya DR. , Jiri Moskala, Professor of Old Testament & Adventist Theology Andrews University, MI, USA dengan Topik: "Trinitarian Thinking in the Bible." Pembahasan ini sangat mengena khususnya kepada para pendeta yang menjadi member milis Advent-Indonesia@googlegroups.com yang barusan hangat dengan pembahasan mengenai Trinitas. Pdt. Jiri Moskala sangat pakar menerangkan mengenai Keahllahan ini, bahkan pada acara Vesper hamba Tuhan ini membawakan pekabaran mengenai Keilahian Yesus yang diterjemahkan dengan baik oleh Pdt. DR Rudolf W. Sagala, salah seorang dosen di PTASN.

Para penerjemah pada acara WIUM Bible Conference ini antara lain: Pdt. DR Edison Panjaitan, Pdt. K. R. Sagala, MPTh, Pdt. DR. Marolop Sagala (Uni) beserta para penerjemah muda seperti: Pdt. DR. Samuel Simorangkir, Pdt. Milton Pardosi, MTh (DKI Konference), Pdt. Yoseph Sianipar (Sumatera Selatan) dan Pdt. DR. Rudolf W. Sagala (PTASN).


Pada acara khotbah, kembali DR. Larry Litchtenwalter menyampikan firman Tuhan yang diterjemahkan oleh Pdt. K.R. Sagala yang di dahului oleh diskusi Sekolah Sabat yang dipandu oleh Pdt. DR. Marolop Sagala. Acara WIUM Bible Conference ini dimeriahkan juga dengan nyanyian-nyanyian pujian dari para utusan.

Akhirnya acara WIUM Bible Conference ini ditutup pada hari Sabat, 08 Agustus 2009.





Sebagian peserta WIUM Bible Conference beserta dengan para Nara Sumber



Pdt. Arbeni Sagala MPTh saat berfose bersama dengan salah seorang nara sumber Stephen Bauetr, PhD, Professor of Theology and Ethics dari Southern Adventist University


No comments:

Post a Comment